
RUMAH MURAH – Masih lemahnya perhatian pemerintah terhadap penyediaan rumah rakyat, membuat angka backlog kebutuhan rumah kian membembengkak. Padahal, dengan kondisi backlog 11,3 juta rumah saat ini, perlu menjadi perhatian khusus pemerintah.
Bukan hanya sekadar memenuhi kebutuhan rumah rakyat, juga sekaligus menjadi salah satu lokomotif penggerak ekonomi sektor properti. Para pengembang dan industri penunjang terkait dapat tumbuh berkembang.
“Sesuai amanat undang-undang, bahwa perumahan merupakan kebutuhan dasar setiap warga negara dan Negara wajib menyediakan papan bagi rakyatnya. Sama pentingnya akan sandang, pangan, papan, pendidikan dan kesehatan,” tutur M.Rais Nadjamuddin, Waketum DPP PI Indonesia Timur.
Menurut Rais pemerintah setiap tahun menganggarkan dana Rp10 Triliun subsidi disektor Perumahan Rakyat, namun dalam prakteknya masih belum fokus karena selama ini persoalan rumah rakyat digabung dengan kementerian Pekerjaan Umum.
Untuk mengatasi ini, M.Rais Nadjamuddin mengusulkan kepada pemerintah untuk segera membentuk BPPR (Badan Penyediaan Perumahan Rakyat), baik berdiri sendiri maupun dalam BUMN. “Badan ini bisa bekerja seperti Bulog, yang diawalnya dapat menghimpun modal Rp50 T-Rp100 T. Bentuknya sebagian penyertaan modal dari seluruh BUMN (konstruksi), BP Tapera, dan BPJS TK. Jika ini bisa diwujudkan, maka masalah perumahan rakyat dapat teratasi,” usul Rais.
Kedepan BPPR akan terus berkembang secara berkesinambungan memenuhi kebutuhan rakyat akan papan, menuju tujuan negara yakni kesejahteraan rakyat. “BPPR diyakini mampu mengatasi masalah kebutuhan rumah murah bagi MBR khususnya, kecuali jika urusan Rumah Rakyat di bidangi oleh Kementerian sendiri,” sambung Rais. Ide ini pernah di usulkan Rais pada rapat korordinasi di BP Tapera, saat membahas mengatasi persoalan habisnya kuota dan bagaimana mensinergikan kementerian dan semua stakeholder perumahan di negeri ini.
Artikel Terkait
- Melalui Skema KPBU, 4 Proyek Rumah Murah Perdana Segera Libatkan…
- Apresiasi Harga Rumah Subsidi Naik, Pengembang : Kuotanya Malah Habis
- Mulai Hari Ini, Bank BTN Tawarkan 600-an Proyek Properti Pilihan…
- Asmat : Tak Hanya Infrastruktur, Pemerintah Juga Harus Fokus Pada…
- Warga Terdampak Tsunami di Lampung Selatan Dapat Bantuan Bedah Rumah
- Jadi Stimulus Pembiayaan Perumahan, Bank BTN Siap Jadi Mitra BP…
- Wacana Pemindahan Ibukota, Pencarian Rumah di Palangkaraya Naik 5 Kali…
- Program BIG Five dengan BTN, Cara Mudah Beli Proyek Gapuraprima…
- Rame-rame, Perbankan Membidik Gemuknya Ceruk Pasar Potensial Milenial
- April 2019, Khalawi Janji Aturan Resmi Hunian Bagi ASN, TNI-Polri…