Property & Bank

BCA Resmikan Pojok UMKM Pertama Di Indonesia

UMKM
BCA Resmikan Pojok UMKM Pertama di Indonesia – Pojok UMKM pertama PT Bank Central Asia Tbk (BCA) resmi dibuka di KCU BCA Padang, Sumatera Barat, Selasa (30/1/2024).

Propertynbank : Sebagai bentuk komitmen dalam meningkatkan pertumbuhan dan kemajuan UMKM, serta memudahkan pemasaran produk, PT Bank Central Asia Tbk, (BCA) meresmikan Pojok UMKM pertama di Indonesia, di Kantor Cabang Utama BCA Padang, Sumatera Barat, (30/01/2024).

Peresmian Pojok UMKM BCA pertama secara nasional ini dibuka oleh Kepala BCA Kantor Cabang Utama Padang Robert Siahaan serta Kepala Dinas Koperasi UKM Provinsi Sumatera Barat Endrizal.

Pojok UMKM BCA pertama ini berada pada Banking Hall KCU Padang. Lokasi ini berfungsi sebagai wadah untuk memfasilitasi para pelaku UMKM memasarkan produk-produknya kepada nasabah.

Kehadiran Pojok UMKM BCA ini diharapkan berdampak pada peningkatan omzet UMKM sekaligus membuka akses pasar yang lebih luas.

Kepala KCU BCA Padang Robert Siahaan mengungkapkan, “Pojok UMKM BCA merupakan wadah bagi UMKM untuk meningkatkan penjualan, visibilitas bisnis, dan menciptakan peluang membangun jaringan serta kolaborasi antar pelaku usaha. Kami harap Pojok UMKM dapat menjadi bagian ekosistem yang mendukung pertumbuhan dan kemajuan UMKM, serta menjadi landasan pelaku usaha mengembangkan bisnisnya.”

Para pelaku UMKM yang produknya masuk dalam Pojok UMKM BCA telah mengikuti pelatihan pengemasan produk (packaging training) yang diselenggarakan BCA bekerja sama dengan Indonesian Design Development Center (IDDC) Kementerian Perdagangan.

Pelatihan ini bertujuan memberikan pemahaman pelaku usaha mengenai cara mengemas produk yang menarik dan praktis dari segi desain, sehingga dapat meningkatkan nilai jual produknya dan layak untuk ekspor.

Produk yang dipasarkan di Pojok UMKM BCA meliputi makanan, minuman, dan kerajinan tangan. Untuk menjaga keberagaman dan kualitas produk, barang yang dijual di Pojok UMKM BCA akan secara berkala diganti dengan karya pelaku usaha lain yang akan dikurasi terlebih dahulu.

Sertifikasi Halal UMKM

Sebagai informasi, Pojok UMKM BCA merupakan kelanjutan dari acara Sertifikasi Halal UMKM di Sumatera Barat pada 12 Desember 2023, yang melibatkan lebih dari 400 UMKM. Pojok UMKM BCA di KCU Padang merupakan pilot project BCA untuk membangun ekosistem yang akan memberikan akses pasar lebih luas kepada UMKM guna mendukung pertumbuhan usaha mereka.

BCA senantiasa memberikan dukungan nyata terhadap perkembangan pelaku usaha kecil dan menengah di Indonesia. Berbagai inisiatif telah diwujudkan BCA dalam mendukung perkembangan UMKM, di antaranya adalah fasilitasi penerbitan 967 sertifikat halal di berbagai daerah.

Selain itu juga memberikan pelatihan ekspor yang diikuti oleh 60 UMKM di Yogyakarta dan Semarang, serta memfasilitasi 10 UMKM terpilih untuk berpartisipasi pada ajang Trade Expo Indonesia yang diadakan Kementerian Perdagangan pada 2023 lalu.

Sepanjang tahun 2023, BCA mencatatkan pertumbuhan penyaluran kredit UMKM sebesar 13,4% YoY mencapai Rp116,0 triliun.

Adrian Putra

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *