PROPERTI – Sebagai langkah pencegahan penyebaran virus, kebanyakan aktivitas bisnis 99 Group selama 2020 hingga saat ini dilakukan secara daring lewat rumah masing-masing. Hal tersebut tak menjadi hambatan bagi seluruh karyawan untuk memajukan perusahaan.
Terbukti hingga tutup tahun 2020 lalu, 99 Group mencatat pertumbuhan double-digit, baik dari segi pertumbuhan sales, pengguna, hingga traffic. Penjualan secara grup mengalami kenaikan year on year (YoY) sebesar 66 persen. Sementara itu, arus kas bersih pun naik 77 persen secara YoY berkat strategi pengeluaran yang dilakukan secara strategis.
[irp]
Sedangkan pengunjung aktif, traffic serta enquiries 99 Group juga mengalami peningkatan. Di Singapura, lebih dari sembilan kunjungan per 10 pengguna, bersumber dari traffic organik. Angka ini tercatat meningkat hampir 40 persen secara YoY. Pertumbuhan ini pun terjadi ke situs 99.co di Indonesia (99.co/id). Tercatat bahwa kunjungan dan pengguna aktif bulanan meningkat dua kali lipat pada tahun 2020 dibandingkan tahun sebelumnya.
CEO 99 Group, Darius Cheung, mengatakan pihaknya merasa bangga dengan apa yang telah lalui di tahun 2020, terutama dengan usaha dalam mempertahankan sebagai platform properti dengan pertumbuhan tercepat di Asia Tenggara. “Setidaknya, kami mengalami pertumbuhan dua kali lebih cepat dibandingkan pesaing terdekat kami di Singapura. Kami pun mendominasi pasar lebih cepat di Indonesia dibandingkan dengan yang lain. Tahun yang luar bias,” ujar dalam keterangan tertulis.
[irp]
Salah satu usaha yang dilakukan ialah mengadakan pameran properti online di Indonesia dan Singapura pada tahun 2020. Kedua acara tersebut kemudian menjadi pameran properti online terbesar yang pernah ada di negaranya masing-masing. Ke depan, 99 Group berharap dapat terus melanjutkan lintasan pertumbuhan ini dengan didukung inovasi teknologi yang berkelanjutan.