Property & Bank

Premier Qualitas dan Trisula Group Garap Proyek 28 Ha di Karawang

Premier Qualitas Indonesia dan Trisula Group melakukan Signing Ceremony, pembangun sekitar 2500 unit rumah di atas lahan seluas 28 hektar.

BERITA PROPERTI – Setelah sukses mengembangkan perumahan proyek Premier Terrace, yang beralamat di Jalan Raya Ciracas, Jakarta Timur, kerjasama PT Premier Qualitas Indonesia  dengan Trisula Group  berlanjut dengan mengembangkan proyek kedua di daerah Karawang.

Untuk mengukuhkan kerjasama tersebut, Premier Qualitas Indonesia dan Trisula Group melakukan Signing Ceremony, pada  tanggal 26 Februari 2020 lalu. Keduanya sepakat akan membangun sekitar 2500 unit rumah di atas lahan seluas 28 hektar.

[irp]

Tommy Wong, President Director PT Premier Qualitas Indonesia mengatakan, proyek ini akan terdiri dari residential dan komersial area yang akan memenuhi kebutuhan sehari-hari konsumen. Trisula Group selaku pemilik lahan menyediakan tempat di lokasi terbaik di daerah Karawang. Keduanya optimis, perumahan yang  nantinya mereka bangun akan habis terjual dalam beberapa bulan mendatang.

“Ini menandakan, pada tahun 2020 ini, Premier akan terus mengoptimalkan penjualan serta membangun perumahan dengan sarana dan prasarana terbaik lainnya untuk mendukung jalannya aktivitas proyek ini. Kami ingin merebut hati konsumen,” katanya, dalam siaran pers, Jumat (6 Maret 2020).

[irp]

Menurut Tommy, guna merealisasikan proyek tersebut, pihaknya menyediakan investasi sekitar  Rp1 triliun. Dana itu akan digunakan untuk membangun hunian  yang menghadirkan kenyamanan bagi penghuninya. Nantinya, hunian tersebut akan dibangun dengan bernuansa modern minimalis yang sangat diminati oleh representasi kehidupan masa kini yang begitu enerjik dan bercitarasa tinggi.

Sama seperti Premier Terrace, Premier kembali  menawarkan hunian berkelas yang sangat diminati pasar. Seperti proyek-proyek sebelumnya, Premier juga membidik segmen kelas menengah ke atas.

[irp]

Sementara itu, Geofakta Razali, Marketing and Communication Manager Premier Indonesia menyebutkan, untuk melengkapi kepuasan konsumennya, Premier juga memberikan layanan purna jual berupa masa pemeliharaan rumah selama 6 bulan sejak diserahterimakan.

Prosesi penandatanganan MoU

“Estate Management yang dipilih selalu merupakan vendor terbaik dari seluruh pelayanan pengelolaan properti yang ada di Indonesia. Premier terus memberikan komitmen untuk membangun dan serah terima setiap  unit rumahnya  dalam jangka waktu kurang dari 12 bulan,” paparnya.

[irp]

Sebelumnya, Premier dan Trisula telah sukses menjalin kerjasama pada proyek Premier Terrace, yang merupakan Landed Houses yang sangat indah dengan luas 6,5 Hektar yang launching pada November 2014. Saat itu, pembangunan Premier Terrace menyerap investasi sekitar Rp 350 miliar. Pada perjalanannya yang sangat cepat, di pertengahan tahun 2017, Premier Terrace sudah terjual dan serah terima sebanyak 257 unit.

[irp]

Diungkapkan Geofakta, Premier merupakan perusahaan pengembang properti yang didirikan oleh perusahaan Les Nouveaux Constructeurs dari Perancis,  developer terkemuka yang telah lebih dari 20 tahun berkiprah di Indonesia dengan menerapkan perpaduan manajemen proyek, kualitas kontrol prima dan memberikan perhatian penuh pada setiap detail bangunan dengan kreasi bangunan berkualitas Prima serta desain yang bercitarasa tinggi.

Hal ini terwujud dengan adanya 25 portofolio proyek yang sudah dan sedang dikembangkan di  berbagai wilayah Jakarta, Tangerang, Bogor, dan Bekasi dengan kreasi bangunan berkualitas Prima serta desain yang bercitarasa tinggi.

[irp]

Selanjutnya, PT Premier Qualitas Indonesia menawarkan kesempatan untuk bekerjasama dengan para pemilik lahan dalam mengembangkan bisnis properti.

0 Responses

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *