
BERITA PROPERTI-Pusat perbelanjaan Lindeteves Trade Center (LTC) yang dikembangkan oleh Agung Podomoro Grup (APG), saat ini telah menjadi salah satu pusat perdagangan spare part pabrik, otomotif, kebutuhan rumah tangga, peralatan listrik hingga fashion terbesar di Asia Tenggara.
“Dalam beberapa bulan terakhir ini, LTC banyak dikunjungi oleh buyer dari luar negeri baik Eropa, Amerika maupun dari Asia seperti Jepang, Cina serta Korea. Pada umumnya mereka mencari peralatan atau spare part yang cukup lengkap di LTC namun dengan harga yang terjangkau,” ujar AVP Marketing TM Agung Podomoro Ho Mely Surjani didepan sejumlah media beberapa waktu lalu.
Dikatakan Ho Mely, pihaknya memang gencar melakukan promosi hingga ke mancanegara untuk terus meningkatkan jumlah pengunjung Lindeteves Trade Center. Selain promosi tentang lengkapnya produk yang dijual di LTC, kemudahan akses dan transportasi umum yang lengkap, ia juga kerap menggelar bazar dengan gimmick menarik.
“Setiap bulan kami secara rutin menggelar acara bazzar dengan tema tertentu dan memberikan diskon hingga 80%. Kami juga menyertakan LTC sebagai salah satu Trade Mall (TM) yang ikut program promosi Trade Mall Agung Podomoro Vaganza 2016. Setiap pengunjung yang berbelanja minimal Rp100.000, mendapatkan satu kupon berhadiah,” jelas General Manager TM LTC Glodok, Aries Haryadi Sandi.
Hadiahnya, sambung Aries, sangat menarik mulai dari voucher belanja sampai dengan mobil The New Fortuner FRZ. Program undian berhadiah ini diselenggarakan sejak 1 Mei 2016 sampai dengan 22 Februari 2017. Dengan program tersebut, diharapkan akan terus meningkatkan jumlah pengunjung hingga 9000 orang perhari. Saat ini, LTC rata-rata dikunjungi oleh 6000-7000 orang perhari.
TM LTC Glodok yang saat ini telah terisi hingga 90%, dari total jumlah kios sebanyak 3000 unit dan yang laku 2.700 unit, dibangun diatas lahan seluas 2,6 ha. Untuk memberikan kemudahan kepada pengunjung dari luar kota maupun luar negeri yang ingin berbelanja ke LTC, pengelola telah melengkapi dengan Fave Hotel dan sejumlah fasilitas hiburan lainnya. Sedangkan untuk kuliner, LTC juga dilengkapi sejumlah resto dan food court.