Property & Bank

Pengusaha Nyentrik Itu Kini Telah Tiada

Ciputraentrepreneurship.com
Ciputraentrepreneurship.com

NASIONAL – Bambang Mustari Sadino atau akrab disapa Bob Sadino berpulang ke rahmatullah pada Senin (19/1/2015) pukul 18:05 WIB, di Rumah Sakit Pondok Indah, Jakarta Selatan.  Pria yang terkenal dengan gayanya yang nyentrik ini sempat dikabarkan meninggal dunia beberapa waktu lalu saat dirawat di RSCM, namun pihak keluarga membantahnya.

Pihak keluarga menjelaskan bahwa Bob Sadino meninggal dunia lantaran penyakit komplikasi yang sudah ia derita selama 2 tahun belakangan. “Sudah dari dua tahun yang lalu ia dirawat, meninggal karena komplikasi,“ ujar keponakan Bob yang bernama Ira.

Pria kelahiran Tanjung Karang, 9 Maret 1933 ini berada dirumah duka sekitar pukul 19:30 dan tampak beberapa kerabat dan keluarga yang mendatangi rumah duka. Seperti yang dikutip dalam halaman wikipedia, Bob ialah pengusaha yang terkenal di bidang pangan dan peternakan. Ia adalah pengusaha yang terlihat santai dalam berbagai kesempatan. Hal ini terlihat dari gayanya yang selalu memakai celana pendek bahkan dalam acara formal sekalipun.

Meski lahir dari keluarga yang berkecukupan dan memiliki harta warisan yang banyak, bukan berarti perjalanan hidupnya mulus-mulus saja. Ia pernah singgah dan menetap di Belanda selama 9 tahun. Kemudian kembali ke Indonesia dan bekerja sebagai kuli bangunan. Namun, ia tak pantang menyerah. Mendengar nasihat dari temannya, ia lalu memelihara dan berbisnis telur ayam negri. Bob-lah yang pertama memperkenalkan ayam negri dan telurnya ke Indonesia. Tercatat pada awal tahun 1985 , perusahaannya menjual 40 – 50 ton daging segar, 60-70 ton daging olahan dan sayuran segar sebanyak 100 ton.

Walaupun jasadnya telah terkubur, namun petuah dan kata-kata “goblok”nya menjadi yang paling populer digunakan untuk memotivasi anak muda. Semasa hidup, ia pernah berujar, “Saya tidak mau pengalaman dan pengetahuan yang saya miliki terkubur bersama tubuh saya ketika mati kelak,”.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *