Property & Bank

WOHO One Parc Puri Tawarkan Kemudahan Pembayaran

Kelvin Soo, General Manager One Parc Puri dan Jisca, Head of Marketing & Sales One Parc Puri

BERITA PROPERTI – One Parc Puri, yang dikembanngkan oleh PT Metropolitan Karyadeka Ascendas (MKA) fokus memasarkan konsep Work Office Home Office (WOHO). MKA adalah perusahaan kolaborasi antara Metropolitan Land dan Ascendas Group yang merupakan perusahan properti dari Singapura.

Konsep hunian plus perkantoran ini diyakini sebagai yang pertama di Indonesai dan di Singapura sudah lama berkembang. dalam tahap awal akan dibangun dua tower, Olea dan Orchidea. Dimana, lahan One Parc Puri totalnya mencapai 9,6 hektar. Dan lokasinya dekat dengan pitu tol Karang Tengah, Tangerang, Banten.

Konsep hunian plus perkantoran ini menurut Head of Department Sales and Marketing One Puri Parc Jisca karena melihat potensi berkembangnya perusahaan start-up di kalangan generasi milenial. Kebutuhan kantor yang mumpuni dengan segala fasilitasnya menjadi sebuah keharusan.

“Selain itu kita melihat generasi milenial bermasalah pada sulitnya memilih lokasi hunian di kawasan yang strategis dengan kemudahan pola pembayaran,” jelas Jisca di kantor marketing One Parc Puri pada hari Selasa (17/4).

Konsep WOHO yang ditawarkan di One Parc Puri terdiri dari 2 lantai. Lantai dasar sebagai ruang kerja dan lantai atasnya sebagai hunian. WOHO berbeda dengan SOHO karena memiliki akses lift berbeda dan juga penempatannya tidak satu lantai dengan hunian.

Ukuran yang ditawarkan pada produk WOHO ini, mulai dari 96 meter persegi dan 146 meter persegi dengan harga terendah Rp 2,2 miliar. “Kita memberikan kemudahan untuk pembelian WOHO, tanpa uang muka atu DP,” jelas Jisca.

Kemudahan tersebut dikemas dalam skema cicilan uang muka 48 kali. Saat serah terima kunci maka konsumen melanjutkan pembayaran dengan skim KPA. Karena menurut Jisca ada beberapa konsumen terkendala dengan uang muka, untuk itu disiasati agar memudahkan memiliki unit WOHO di One Parc Puri.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Berita Terkini