Property & Bank

Dipasarkan Mulai Rp 1,2 Miliar, Intiland Rilis Dandelion di Graha Natura

intiland surabaya
Direktur Pemasaran PT Intiland Grande Harto Laksono (kanan) dan GM Marketing PT Intiland Grande Edison Tan (kiri) meninjau lokasi pengembangan klaster terbaru Dandelion di Graha Natura Surabaya

PROPERTI – PT Intiland Development Tbk (Intiland; DILD) meluncurkan Dandelion, klaster hunian terbaru di kawasan perumahan seluas 86 hektar, Graha Natura, Surabaya, Jawa Timur. Pengembangan klaster Dandelion adalah langkah strategis untuk memperkuat positioning Perseroan di pasar perumahan di kawasan Surabaya Barat.

Dalam video conference melalui aplikasi zoom, Harto Laksono, Direktur Pemasaran PT Intiland Grande, anak usaha perseroan untuk pengembangan di Surabaya menjelaskan, peluncuran ini juga mengantisipasi tren meningkatnya kebutuhan dan permintaan masyarakat terhadap ketersediaan rumah tapak yang lebih terjangkau di segmen pasar menangah.

[irp]

“Dua bulan terakhir menunjukkan tren kenaikan dari penjualan rumah di Surabaya. Mayoritas adalah para konsumen end user, yang tergolong kelompok milenial dan keluarga muda yang menyukai rumah dengan ukuran compact. Peluncuran klaster ini menjadi jawaban dan sesuai dengan kebutuhan mereka,” ujarnya. Rabu (6/8).

Klaster Dandelion mengusung konsep gerbang akses tunggal yang menghadirkan kawasan hunian privat dan eksklusif. Menempati area pengembangan seluas 0,8 hektar, klaster ini menyediakan sebanyak 63 unit rumah dua lantai yang terbagi menjadi dua tipe pilihan.

[irp]

“Unit rumah di klaster Dandelion kami hadirkan dengan ukuran compact, sehingga harganya lebih terjangkau bagi para keluarga dan profesional muda, mulai Rp1,2 miliar. Khusus pada peluncuran ini kami menyediakan program promo spesial, seperti cara bayar yang cukup mudah hanya dengan uang muka 22,5 persen yang dapat diangsur selama 18 kali,” kata Harto Laksono.

Lokasi klaster Dandelion sangat strategis berada di tengah-tengah pengembangan kawasan Graha Natura. Bersebelahan dengan pengembangan area komersial SOHO Natura 2, lokasi tersebut menawarkan kemudahan aksesibilitas bagi penghuninya untuk menjangkau banyak fasilitas unggulan di dalam kawasan.

[irp]

“Kami optimistik konsep pengembangan klaster ini bisa diterima dan akan diserap pasar dengan cepat. Konsep pengembangan yang baik, lokasinya strategis, dan harga yang cukup kompetitif, menjadi nilai tambah yang akan diperoleh konsumen untuk tinggal di Graha Natura, sebuah kawasan perumahan yang dikembangkan dengan konsep yang sangat baik dan berkelanjutan oleh pengembang terpercaya,” tuturnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Berita Terkini